JambiPendidikan

RRI Sungai Penuh Milad ke – 10 Diwarnai Berbagai Lomba Hingga Doorprize

207
×

RRI Sungai Penuh Milad ke – 10 Diwarnai Berbagai Lomba Hingga Doorprize

Sebarkan artikel ini
rayakan HUT RRI ke-10 di Lapmer Kota Sungai Penuh

Wartapos.co – Sungai Penuh : Radio Republik Indonessia (RRI) Kota Sungai Penuh Provinsi Jambi, merayakan momen bersejarah dalam perjalanan 10 (Sepuluh) tahunnya dengan menggelar acara puncak di Lapangan Merdeka Kota Sungai Penuh, Minggu (12/5/2024).

Dalam satu dekade keberadaannya di Kota Sungai Penuh, RRI telah menjadi pilar penting dalam memberikan informasi dan hiburan bermanfaat bagi masyarakat Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci. Kontribusi positif memberikan dorongan signifikan bagi perkembangan jurnalistik di wilayah tersebut.

Perayaan ulang tahun ke-10 RRI Sungai Penuh diwarnai dengan berbagai kegiatan menarik, mulai dari lomba video pendek ucapan selamat untuk HUT RRI Sungai Penuh ke-10, hingga pembagian door prize kepada masyarakat yang hadir.

Antusiasme tinggi terlihat dari partisipasi masyarakat, terutama warga Kota Sungai Penuh turut serta dalam rangkaian acara, dimulai dari senam pagi di Lapangan Merdeka Kota Sungai Penuh.

Semangat tak kenal lelah RRI Sungai Penuh terus mengudara, menjadi suara konsisten dan terpercaya bagi Indonesia. Selamat ulang tahun ke-10, semoga RRI Sungai Penuh terus menjadi tongak penting dalam memberikan informasi dan hiburan berkualitas bagi masyarakat!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *